5 Pekerjaan Yang Bisa Kamu Lakukan Semasa Pandemi


Assalamu'alaikum minna-san~ Balik lagi sama mimin Sya-chan desu~

Gimana nih kabarnya? sehat kan? semua kita semua diberikan kesehatan selalu dari Yang Maha Kuasa. Apalagi sekarang mulai memasuki musim penghujan dan tengah diterjang badai pandemi corona, kesehatan mungkin menjadi sesuatu yang berharga saat ini. Bukan hanya itu, bidang pendidikan dan bidang ekonomi pun terdampak oleh karena adanya pandemi. Pembelajaran yang awalnya tatap muka, sekarang dengan terpaksa harus beradaptasi menjadi berbasis online dari berbagai media baik itu Zoom, Google Meet, Google Classroom, Whatapps, Telegram, Facebook dan masih banyak lagi (tergantung masing-masing sekolah/tenaga pendidik).

Di bidang ekonomi lebih parah, banyak para pekerja yang di-PHK oleh perusahaan untuk mengurangi biaya pengeluaran karena berkurangnya pemasukan semasa pandemi. Toko-toko, warung, penjual kaki lima pun juga merasakan dampaknya, pendapatan mereka berkurang drastis. Mimin punya salah seorang kenalan penjual pentol keliling, ia mengaku pendapatannya menurun drastis. Yang biasanya sehari bisa habis dua-tiga botol minyak, sekarang hanya bisa habis satu botol minyak, itupun kalau hari tidak sedang hujan.



5 Pekerjaan Yang Bisa Kamu Lakukan Semasa Pandemi


Pertanyaan di atas mungkin sering terlontar saat ini, apalagi bagi kalian angkatan corona yang lulus bingung mau bagaimana. Mau kuliah, tapi ekonomi tidak mencukupi. Coba daftar TNI, tapi fisik tidak memadai dan mau kerja, lapangan kerja semakin menyempit karena pandemi. Naaaah, kali ini mimin ingin berbagi 5 pekerjaan yang mungkin bisa lakukan di masa pandemi seperti ini. Mau tau? gas kita langsung aja ke T~K~P~.....

1. Online Shop



Mengingat kondisi pandemi yang membuat orang sulit untuk melakukan aktivitas di luar rumah, seperti membeli kebutuhan pokok, cemilan, baju dan lain sebagainya. Maka online shop inilah solusinya! Terlebih lagi pemasaran dari online shop ini terbilang lebih gampang dengan hanya melakukan share-share ke berbagar platform media sosial. Menurut survey mimin Sya-cha, ada lima platform media sosial yang wajib dimiliki oleh para online shopper, yaitu Instagram, TikTok, Facebook, Whatapps dan Line. Untuk Instagram mimin rasa sudah sangat jelas hal ini karena Instagram ada media sosial yang mengedepankan visual/gambar dan hal itu bisa disokong dengan video tiktok sebagai pemanis storygram.

Asli dah, temen-temen mimin banyak yang terjun olshop

Selain pemasaran yang mudah, Online Shop juga bisa dimulai tanpa modal sama sekali dengan sistem dropshipping. Sistem ini bisa digunakan terlebih dahulu bagi kalian yang mau memulai online shop hanya dengan modal smartphone + kuota internet sebelum berpindah haluan ke reseller. Salah satu saran mimin yang banyak digandrungi para online shopper adalah berjualan makanan ringan atau cemilan, obat-obat herbal, jamu, madu, masker wajah dan tanaman hias.


2. Blogger / Penulis Konten



Kalian punya hobi menulis caption-caption galau di media sosial media kalian? baik itu di Instagram, Facebook atau Whatapps? Mungkin menjadi seorang blogger bisa menjadi sesuatu yang wah dan tepat bagi kalian. Selain menyalurkan hobi menulis, kalian juga bisa mendapatkan benefit dari menulis blog. Sudah terlalu banyak mimin rasa yang sukses menghasilkan uang hanya karena tulisannya di blog pribadi mereka, sebagai contoh mungkin kita bisa mengambil Kak Raditya Dika yang sukses dulu sukses dengan tulisan di blognya (bahkan sampai dibuku dan difilmkan).

Bagi kalian yang nantinya benar-benar kepingin menyeriusi dunia blogger, mimin menyarankan untuk membuat blog dengan domain TLD (Top Level Domain). Apa itu TLD? TLD atau Top Level Domain adalah bagian akhir dari nama domain anda. Apa fungsinya min? banyak fungsinya euy, salah satunya adalah lebih leluasa dalam memilih domain kita. Sebagai contoh misalnya mimin kepengen bikin blog dengan nama Blog Kucing Rumah, otomatis seharusnya adalah "blogkucingrumah.blogspot.com", tapi biasanya hal itu tidak segampang itu, karena mungkin saja sudah orang yang menggunakannya sehingga muncul notif tidak bisa menggunakan domain itu, tentu bikin sebelkan? Karena itulah dengan menggunakan TLD semua jadi lebih mudah dan lebih leluasa dalam mengurus blog kita.

Untuk mendapatkan TLD kita memerlukan jasa hosting. Nah, mimin sangat merekomendasi Exabytes Indonesia sebagai penyedia jasa hosting bagi kalian, Exabytes Indonesia merupakan tempat Hosting Terbaik Indonesia. Alasan yang membuat mimin merekomendasikan Exabytes Indonesia karena Profesional dan Tempat Domain Murah. Bukan hanya untuk Blogger, namun Exabytes merupakan tempat Hosting Wordpress Terbaik! Jadi bagi kalian yang terlanjur bikin blog diplatform Wordpress jangan merasa dianak bawangkan hanya karena mayoritas blogger negeri ini banyak yang memakai platform blogger, yang paling penting untuk menjadi seorang blogger adalah konsistensi, kesabaran dan keinginan yang kuat untuk terus belajar.

Exabytes is the best


3. Youtuber / Streamer



Untuk yang satu ini mungkin bisa dibilang sudah menjadi primadona baik kawula muda maupun kaum tua. Baik anak-anak, remaja, orang dewasa sudah banyak yang terjun ke dunia Youtube dengan konten yang beragam. Bisa itu tentang makanan, gaming, tutorial, musik dan banyak lagi. Bagi kalian yang mungkin gabut, punya skill memasak, punya uang banyak dan punya ilmu review barang atau apa saja hobimu dan kamu punya keinginan menunjukkannya kepada semua orang, mungkin menjadi youtuber merupakan pilihan yang tepat bagimu. Menjadi youtuber sekarang bisa dibilang merupakan paket lengkap, selain bisa mengupload konten-konten, sekarang pun sudah mulai banyak orang memulai menjadi seorang streamer. Bagi kamu yang punya skill mumpuni atau punya seorang sultan dalam game baik itu Mobile Legend, PUBG, Free Fire, Valorant dan banyak lagi atau punya skill fitnah nomor wahid di game yang tengah hangat saat ini, Among Us, tidak ada salahnya untuk masuk ke ranah streamer gaming baik platform Youtube, Twitch, Nimo TV, Nonolive atau banyak lagi. Lumayan bisa menghasilkan uang dari hobi gaming kamu.



4. Desainer Grafis



Pekerjaan kali ini khusus bagi kalian yang punya skill menggunakan aplikasi sejenis Adobe Illustrator atau Corel Draw. Menurut mimin pekerjaan ini merupakan yang bisa dibilang banyak dicari saat ini, terutama bagi perusahaan-perusahaan. Alasannya sebenarnya cukup simpel, karena hampir semua perusahaan kini mulai menggunakan media sosial sebagai sarana menjalin hubungan dengan calon konsumen, mereka pun berlomba-lomba menampilkan konten-konten menarik dan unik untuk menarik perhatian. Di sinilah peran desainer grafis beraksi dengan segala kreatifitasnya. Bagi kamu yang masih belum menguasai aplikasi-aplikasi desain grafis saat ini masih belum terlambat, karena menurut mimin pekerjaan ini lapangan kerja lumayan luas, kalaupun tidak dikontrak perusahaan. Kalian masih bisa menjadi freelance desainer grafis untuk meraih pundi-pundi uang di masa pandemi ini, apalagi semakin masifnya orang-orang saat ini menggunakan internet dan sosial media menjamin kalau kamu tidak sia-sia mempelajari ilmu ini.

Canda, canda




5. Jasa Pengantaran Barang


Pekerjaan ini merupakan pekerjaan paling dibutuhkan saat ini, apalagi sekarang lagi masa-masa PSBB atau social distancing yang membuat orang-orang sulit untuk melakukan kegiatan seperti biasanya seperti membeli bahan makanan di pasar atau mengantarkan barang. Pekerjaan jasa pengantaran barang mungkin bisa menjadi solusinya, yah mungkin untuk di kota-kota besar G***k dan G**b bisa menjadi andalan mereka sehari-hari, namun ditempat mimin yang bisa dibilang kota kecil dan jauh dari ibukota negara maupun kabupaten pekerjaan seperti banyak diminati orang-orang saat ini. Dengan nama-nama yang berbeda seperti Mangojek, GasAntar dan lain sebagainya (nama di sebelah cuman nama fiksi buatan mimin, karena mimin lupa semua nama-namanya wkwkwk). Dengan harga yang lebih terjangkau dan mudah dihubungi via WA/Facebook membuat orang-orang di sini pun banyak memakai jasa pengantaran ini. Yang menjadi langganan jasa ini paling banyak adalah online shop makanan, karena pesanan makanannya yang masih kota dan sang online shopper gak mau ribet, mereka pun memakai jasa ini untuk mengantarkan makanan ke konsumennya. Dan dari wawancara mimin pekerjaan ini lumayan menghasilkan perbulannya.




Yap, itulah pekerjaan yang bisa kamu lakukan semasa pandemi. Mimin mohon maaf jika terdapat kesalahan kata atau ada kata yang menyinggung hati kalian, semoga kita diberikan kesabaran, ketabahan, kesehatan dan keafiatan selalu dalam menjalani hidup di masa pandemi seperti ini, semoga lancar terus rezeki kita. Akhirul kata, wassalamu'alaikum dan salam super. Stay Safe and Stay Wash Your Hand.

Dadah
Dadah~






Comments

Yang Lagi Rame